Syarat & Ketentuan

Syarat & Ketentuan yang ditetapkan di bawah ini mengatur pemakaian jasa yang ditawarkan oleh PT Boleh Dibantu Digital (SKS Digital) terkait peraturan selama pelayanan jasa berjalan. Syarat & Ketentuan ini merupakan bentuk kesepakatan yang dituangkan dalam sebuah perjanjian yang sah antara Anda dengan PT Boleh Dibantu Digital. Anda disarankan membaca dengan seksama karena dapat berdampak kepada hak dan kewajiban di bawah hukum.

Definisi

Setiap kata atau istilah berikut yang digunakan di dalam Syarat & Ketentuan ini memiliki arti sebagai berikut.

  1. “Kami dan/atau SKS Digital”, berarti PT Boleh Dibantu Digital, perusahaan yang didirikan di negara Republik Indonesia, beralamat di Lima Building, Jl. Sunda No.56-61, Kb. Pisang, Kec. Sumur Bandung, Kota Bandung, Jawa Barat 40112, Indonesia.
  2. “Anda”, berarti setiap orang yang mendaftarkan diri sebagai pengguna jasa layanan iklan yang dioperasikan oleh kami.
  3. “Admin”, berarti pihak yang mewakili PT Boleh Dibantu Digital saat Anda melakukan pendaftaran.
  4. “Service”, berarti salah satu bentuk dari layanan yang Kami sediakan.
  5. “Data Pribadi”, berarti setiap dan seluruh informasi pribadi yang diberikan oleh Anda sebagaimana diminta saat melakukan pendaftaran akun.
  6. “Link Pembayaran”, berarti tagihan pembayaran berbentuk link yang diterbitkan oleh Kami.
  7. “Invoice”, berarti surat tagihan pembayaran yang diterbitkan oleh Kami.
  8. “Digital Advertising”, berarti salah satu paket service.
  9. “Landing page”, berarti salah satu paket service.
  10. “Consultation”, berarti salah satu paket service.
  11. “Periode”, berarti jangka waktu service yang berjalan.
  12. “Campaign”, berarti kampanye iklan yang berjalan.
  13. “Budget”, berarti biaya iklan yang ditentukan.
  14. “Campaign Brief”, berarti detail brief iklan yang akan berjalan.
  15. “Kick-off”, berarti pertemuan antara kami dengan Anda dalam satu waktu sebelum mulai berjalan.

Ketentuan Umum

Bagian ini memuat hal-hal yang perlu Anda lakukan ketika melakukan pendaftaran.

  1. Pendaftaran dilakukan langsung melalui Admin whatsapp SKS Digital.
  2. Data yang disubmit saat melakukan pendaftaran, adalah Data Pribadi milik Anda yang sebenar-benarnya dan valid.
  3. Dengan mendaftar, maka Anda dianggap telah membaca, mengerti, memahami, menyetujui dan akan mentaati semua isi dalam Syarat & Ketentuan ini.
  4. Jika Anda masih memerlukan jawaban atas pertanyaan yang tidak terdapat dalam Syarat & Ketentuan ini, Anda dapat menghubungi Kami melalui Admin Whatsapp SKS Digital.

Ketentuan Pembayaran

Bagian ini memuat hal-hal yang perlu Anda lakukan ketika melakukan pembayaran.
  1. Anda wajib melakukan pembayaran secara lunas 100% sebelum service dimulai dengan angka yang sesuai di website.
  2. Pembayaran hanya dilakukan melalui Link Pembayaran atau Invoice yang diterbitkan oleh Kami. Link Pembayaran atau Invoice setiap peserta akan berbeda-beda.
  3. Keterlambatan pembayaran periode berikutnya Jika Anda telat melakukan pembayaran, dan mengabaikan reminder dari Kami, maka otomatis campaign berhenti H+1 setelah periode selesai. Namun, jika pada akhirnya Anda melunasi pembayaran, campaign akan kembali berjalan. Bagian ini memuat hal-hal terkait keterlambatan melakukan pembayaran.
    1. Periode campaign tetap berjalan sesuai yang dilampirkan di invoice.
    2. Budget tetap dimaksimalkan sampai akhir periode.

Perlindungan Data Pribadi

Bagian ini memuat hal-hal terkait perlindungan Data Pribadi.

  1. Sehubungan dengan pemberian Data Pribadi yang merupakan bagian proses pendaftaran, Kami tidak akan menyalahgunakan untuk kepentingan lain selain untuk keperluan pembelajaran.
  2. Kami adalah satu-satunya pihak yang berhak untuk menentukan ruang lingkup dan tujuan untuk dan caranya Data Pribadi tersebut diproses. Kami hanya memproses Data Pribadi bila dan hanya sejauh diperlukan agar dapat melaksanakan jasa.
  3. Kami telah memastikan untuk tidak akan mengungkapkan Data Pribadi kepada pihak lain untuk menjaga keamanan dan kerahasiaan data tersebut.
  4. Data Pengguna yang Kami peroleh akan dimusnahkan apabila:
    1. Diproses dan diperoleh tanpa persetujuan Pengguna;
    2. Telah ditarik persetujuannya oleh Pengguna;
    3. Diproses dan peroleh dengan cara melawan hukum;
    4. Tidak sesuai dengan ketentuan perundang-undangan; dan
    5. Mengakibatkan kerugian bagi Pengguna.

Keterbukaan Informasi

Anda dengan ini memberikan kewenangan secara sah menurut hukum kepada Kami untuk dapat mengakses, mengetahui, menampilkan atau mengungkapkan informasi terkait Data Pribadi Anda kepada pihak yang Kami anggap perlu, termasuk namun tidak terbatas kepada:
  1. direktur, komisaris, atau karyawan Kami; dan
  2. pihak yang berwenang sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan.
Bagian ini memuat hal-hal yang perlu Anda lakukan setelah sesi kick-off.
  1. Membuat campaign brief mengenai detail iklan yang berjalan sesuai kesepakatan.
  2. Anda bersedia memberikan informasi lengkap sesuai kebutuhan tim kami.
Bagian ini memuat hal-hal terkait pelayanan digital advertising.
  1. Anda bersedia mengikuti aturan dalam hal tidak diperkenankan melakukan konsultasi atau diskusi di dalam grup, kecuali pembahasan konten/materi iklan.
  2. Anda hanya dapat melakukan jumlah optimasi yang disepakati.
  3. Anda hanya dapat melakukan sesi call/meeting 1x (30 menit) dalam satu periode dan tidak dapat diakumulasi ke periode berikutnya.
  4. Anda bersedia mengikuti aturan yang disampaikan oleh kami baik di whatsapp atau call dari SKS Digital.
  5. Pemasangan iklan akan dilakukan / diproses oleh kami jika permintaan Anda sudah memenuhi syarat yang diperlukan. Maksimal pemasangan 1×24 jam hari kerja.
  6. Permintaan seputar optimasi atau hal lain yang berkaitan dengan campaign di hari/jam kerja akan di respon oleh tim kami di waktu jam kerja. Namun jika permintaan dilakukan diluar jam kerja, kami berhak memberikan respon di hari/jam kerja berikutnya.
  7. Laporan campaign yang sudah berjalan akan Anda terima H+7 hari kerja setelah periode selesai.
  8. Kami berhak tidak melakukan respon atau lebih lama memberikan respon diluar jam kerja (Sabtu, Minggu dan hari libur yang berlaku di SKS Digital).
Bagian ini memuat hal-hal terkait pemberhentian pelayanan digital advertising.
  1. Diperbolehkan untuk memutuskan berhenti sebelum periode campaign selesai sesuai kesepakatan dengan kami via whatsapp.
  2. Anda dapat menerima pengembalian dana untuk budget iklan saja, jika terdapat sisa setelah periode selesai.
  3. Pemberhentian setelah campaign berjalan, biaya jasa tidak dapat dikembalikan/hangus.

Larangan

Dengan menggunakan service kami, Anda dilarang untuk:

  1. Mendaftarkan perincian yang tidak benar dalam pendaftaran.
  2. Melaksanakan tindakan yang akan atau dapat mengganggu pengoperasian service kami.
  3. Melakukan tindakan apapun yang akan atau dapat melanggar hak cipta atau hak kekayaan intelektual lainnya atau hak atas privasi.
  4. Melaksanakan suatu tindakan yang akan atau dapat bertentangan dengan kebijakan umum atau segala peraturan perundang-undangan.
  5. Melaksanakan suatu tindakan yang sebaliknya dianggap tidak layak oleh kami.
  6. Memperjual-belikan produk yang dilarang atau tidak sesuai dengan aturan yang berlaku di periklanan.

Pernyataan dan Jaminan

Dengan menggunakan service kami, Anda menyatakan dan menjamin bahwa:

  1. Memberikan izin kepada Kami untuk mengambil dan menggabungkan, informasi terhadap Data Pribadi Anda.
  2. Secara sukarela dan sadar untuk melepaskan Kami dari setiap gugatan dan/atau tuntutan yang mungkin timbul dari pihak ketiga manapun sehubungan dengan penyalahgunaan Data yang bukan merupakan kesalahan dan/atau kelalaian Kami.
  3. Tidak akan memulai atau melakukan tuntutan atau keberatan apapun sehubungan dengan, atau menyangkal keberadaan atau keabsahan Syarat dan Ketentuan ini (berikut dengan setiap perubahannya dari waktu ke waktu), termasuk namun tidak terbatas sehubungan dengan diberikannya persetujuan atas Syarat dan Ketentuan ini secara elektronik.
  4. Tunduk sepenuhnya pada seluruh ketentuan dan perubahan Syarat dan Ketentuan ini.

Batasan Tanggung Jawab

Anda setuju bahwa Anda akan bertanggung jawab atas segala kerugian yang diderita oleh SKS Digital sebagai akibat dari pelanggaran Anda terhadap Syarat dan Ketentuan ini, dan akan memberikan kompensasi penuh kepada SKS Digital atas segala kerugian tersebut.

Hak Kekayaan Inteletual

Konten-konten yang mengandung merek dagang dan hak kekayaan intelektual yang dimiliki oleh SKS Digital. Anda setuju untuk tidak menggandakan, menggunakan atau sebaliknya memalsukan merek dagang tersebut. Lebih lanjut anda setuju untuk tidak menambahkan atau menghilangkan segala merek dagang, hak cipta atau segala informasi lainnya dari setiap informasi maupun konten yang diberikan maupun diperlihatkan kepada Anda.

Pengakhiran

Bila Anda melanggar Syarat Dan Ketentuan ini, Kami dapat memutuskan sepihak dan melakukan tindakan termasuk namun tidak terbatas kepada sebagai berikut ini:

  1. Penarikan sementara atau permanen terhadap hak Anda untuk menggunakan service yang kami berikan.
  2. Peringatan dan upaya hukum terhadap Anda atas kerugian yang disebabkan oleh pelanggaran terhadap Syarat Dan Ketentuan ini; dan
  3. Pengungkapan informasi tersebut kepada pihak yang berwenang.
    Hukum yang Mengatur dan Penyelesaian Sengketa
    Syarat dan ketentuan ini dibuat dan tunduk berdasarkan hukum Republik Indonesia. Dalam hal terjadinya suatu sengketa maka Para Pihak sepakat untuk melakukan permusyawaratan terlebih dahulu. Apabila dalam waktu maksimal 30 (tiga puluh) hari kerja Para Pihak masih tidak mencapai kata mufakat, maka Para Pihak sepakat untuk memilih domisili hukum yang tetap dan non-eksklusif pada kantor Panitera Pengadilan Negeri [*].

Hubungi Kami

Jika Anda memiliki pertanyaan tentang program Kami, silahkan hubungi Kami melalui email di hi@sksdigital.id dan/atau telepon di 081932008888.

DEMIKIAN, Syarat dan Ketentuan ini dinyatakan berlaku, mengikat secara hukum sesuai dengan persetujuan Anda. Syarat dan Ketentuan ini juga dibuat dengan memperhatikan ketentuan dalam Undang-undang Republik Indonesia No. 11 Tahun 2008 jo. Undang-undang No. 19 Tahun 2016 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik. Dengan mengikuti Program ini, Anda telah menyatakan persetujuan yang memiliki fungsi yang sama dan disamakan dengan tanda tangan di atas kertas atau tanda tangan serta secara hukum merupakan bentuk suatu persetujuan menurut Pasal 1320 Kitab Undang-Undang Hukum Perdata.

contact-image